Perbandingan Fitur Toyota Sienta Q CVT VS Honda Freed S A/T
HONDA KUDUS JAYA. Beberapa waktu lalu kami berhasil mempertemukan duo seteru baru yakni Toyota Sienta Q CVT dan Honda Freed S A/T. Kedua mobil ini memang masih tergolong mobil keluarga, namum dengan model pintu geser. Lantas, sejauh mana perbandingan fitur keduanya?
Baik Toyota Sienta maupun Honda Freed sudah berupaya menyuguhkan fitur terbaik tidak hanya bagi pengendara tapi juga untuk penumpang. Dimulai dari kelengkapan eksterior. Pada Sienta sudah menggunakan lampu utama model proyektor dengan Bi-LED, sementara di Freed masih mengandalkan model reflektor biasa dengan bohlam halogen.
Beranjak menuju unsur hiburan. Baik Freed maupun Sienta, faktanya sudah menggunakan monitor layar sentuh. Pada Sienta berukuran 7 inci, sementara di Freed hanya berukuran 6,1 inci. Kedua head unit ini juga sudah bisa memutar berbagai format. Mulai dari DVD/MP3/Bluetooth/USB dan sudah iPod dan iPhone ready. Namun monitor di Sienta terbukti lebih komplit dan canggih karena sudah dilengkapi fitur Mirror Link untuk terkoneksi ke smartphone Android dan iOS.
Untuk mengakses menu di layar monitor, kami cukup dimudahkan karena baik Sienta dan Freed sudah dilengkapi audio steering. Bahkan di Sienta, pengaturannya juga termasuk menu MID yang memang jauh lebih lengkap dibanding MID di Freed. Sementara indikator Eco sudah menjadi kelengkapan standar di kedua mobil ini.
Bagi pengendara, mengendalikan Sienta juga semakin mudah berkat hadirnya fitur keselamatan aktif. Sebut saja hadirnya kontrol traksi, Hill Start Assist, hingga mode berkendara manual yang semua tidak dimiliki oleh Freed.
Sementara untuk kenyamanan penumpang, kedua mobil ini juga sudah dilengkapi AC double blower. Artinya embusan AC akan cukup merata hingga ke penumpang baris ketiga.
Jok baris ketiga Sienta juga sudah dibuat model dive-in seat. Dengan mekanisme ini, proses pelipatan jok baris ketiga bisa dibuat rata lantai dan menelusup masuk di bawah jok baris kedua. Hasilnya kapasitas kargo Sienta bisa menjadi lebih luas bahkan untuk menampung sebuah sepeda MTB. Sementara bagasi Freed pelipatan joknya belum sepraktis Sienta, walau ruang yang ditawarkan juga sudah tergolong lega.